Photo Session #2 : Mudik

Setiap perjalanan punya cerita. Kali ini saya akan berbagi cerita lewat foto-foto yang terekam selama perjalanan mudik saya di Pekanbaru.

 

IMG_20130804_205630

Ini adalah jembatan Siak 2 kala sore hari

IMG_20130804_210516

Jembatan Siak 2 dari kejauhan. Jembatan ini modelnya tidak seperti jembatan pada umumnya. Ada lekukan saat naik, lalu lurus dan menukik saat turun.

IMG_20130806_060130

Foto diambil pukul 6 pagi. Embun tebal menyelimuti Perawang menjelang H-1 lebaran.

IMG_20130807_141749

Ini dia, makanan favorit keluarga abang saat lebaran, rendang Padang. Lamak bana!! *yummyy*

IMG_20130818_141426

Jembatan Tengku Sultana Latifah. Jembatan menuju kota Siak. Saya sudah mengunjungi beberapa jembatan di berbagai kota, tapi jembatan ini yang paling keren design serta pemilihan warnanya. Jembatan ini mencerminkan adat Melayu yang kental. Di bawah jembatan ini mengalir sungai Siak. Jembatan ini bisa terangkat saat ada kapal yang lewat di bawahnya (seperti jembatan di San Fransisco). Penamaan jembatan ini diambil dari nama Permaisuri Sultan Siak XII.

IMG_20130818_141928

Di tepi sungai Siak, nampak jembatan nan megah Tengku Sultana Latifah dari kejauhan.

 

Masih ada beberapa foto lagi yang akan saya uplod. Semua foto-foto diatas menggunakan kamera Samsung Notes 2.

2 Comments

  1. keke naima 6 September 2013
  2. Lidya 4 September 2013

Reply Cancel Reply