culinary game school

Culinary School Game: Gim Edukatif untuk Belajar Memasak Sambil Bermain

Memasak itu keterampilan dasar hidup yang harus dimiliki oleh setiap orang. Ada banyak cara mengasah keterampilan ini, bisa dengan terjun langsung ke dapur atau menambah pengetahuan melalui gim edukatif seperti Cullinary School Game.

Bagi saya, memasak itu hal yang menyenangkan. Saat berada di dapur terus memutar musik, rasanya makin semangat untuk memasak. Istilahnya, memasak dengan penuh cinta.

Bagaimana dengan anak-anak? Well, saya pribadi memang mulai mengajarkan masak sejak dini. Nggak perlu harus yang rumit tapi mulai dari menjerang air untuk teh (eits bikin teh, titik didihnya harus pas, yekan), memasak telur mata sapi dan mi.

Itu saja dulu yang mudah untuk dilakukan. Nah, untuk sederet kegiatan memasak tersebut masih saya ajarkan lebih dulu ke kakak. Untuk Kei masih sebatas bantu-bantu.

Hal yang menarik di era digital ini, meningkatkan skill memasak bisa melalui tontonan di media sosial dan gim edukatif. Jangan menyepelekan gim loh, karena melalui permainan, kita diajak untuk berpikir bagaimana membuat masakan dengan bahan dan waktu yang tepat. Contohnya, merebus telur, kalau terlalu lama bakal overcooked.

Mengenal Cullinary School Game

Barangkali masih ada yang belum familiar dengan Cullinary School Game. Jadi, ini adalah website gim online yang memuat beragam permainan seputar dunia kuliner. Mulai dari gim tentang makanan, memasak, menjual makanan hingga pertanian. Pokoknya lengkap!

Seluruh gim yang ada di sini, bisa dimainkan oleh semua kalangan umur. Lantas, apa saja kategori yang ada di Cullinary School Game?

1.Food Education Game

Ini adalah kategori gim yang menyajikan beragam permainan berkaitan dengan sejumlah makanan sehat dan tidak sehat.

2. Serving Eaters

Permainan ini membantu siswa mempelajari perhatian terhadap detail, pengulangan proses, dan mensimulasikan bagaimana rasanya melayani pesanan di dapur atau bekerja sebagai pelayan.

3. Other Fun Food

Kategori ini memiliki beberapa permainan seru seperti Glass Filling Games yakni mengisi air dalam gelas, Sandwich Stackers – permainan susun sandwich dan pancake.

4. Brain Games

Kategori ini menawarkan koleksi ribuan game online gratis untuk membantu membiasakan anak-anak dengan makanan, pertanian, memasak, seni kuliner, bisnis restoran, dan karier yang berhubungan dengan perhotelan.

5. Sports Games

Gim olahraga dapat membantu orang mengembangkan keterampilan kerja sama tim sambil membangun kebiasaan kesehatan fisik yang berkelanjutan.

6. Arcade Games

Bermain gim arcade dapat meningkatkan koordinasi tangan dan mata serta membantu untuk menguasai masalah kehidupan di luar dunia gim.

Rekomendasi Gim Edukatif untuk Melatih Keterampilan Memasak

Di website Culinary School Game ada banyak permainan yang bisa dipilih berdasarkan kategori di atas. Berikut beberapa permainan yang sudah anak-anak dan saya coba mainkan bersama.

1.Port Shipping Tycoon

Port Shipping Tycoon adalah gim manajemen pelabuhan di mana pemain mengaktifkan sel sumber daya dan pelabuhan di setiap area untuk mendapatkan penghasilan. Setelah mengaktifkan sel sumber daya dan pelabuhan, pemain dapat mengaktifkan semua sel yang tersisa di suatu area untuk mendapatkan kesempatan membuka area berikutnya.

Dan untuk menyelesaikan permainan, berarti pemain harus mengaktifkan seluruh sel.

Cara mainnya sangat mudah! Tinggal klik saja tiap puzzle untuk aktifkan. Lalu ketika pindah ke port berikut, klik kunci maka akan muncul angka dan silakan klik.

2. Old Macdonld Farm Adventure

Old Macdonld Farm Adventure adalah gim clicker sederhana untuk anak-anak. Permainan ini menampilkan hewan ternak di sebuah peternakan dan kemampuan untuk berpindah antara siang dan malam.

Cara memainkannya, sang kakek cukup menengok peternakannya.

3. New Looney Tunes Veggie Patch

New Looney Tunes Veggie Patch adalah permainan kotak pasir berkebun di mana anak-anak dapat bereksplorasi menanam berbagai buah dan sayuran sambil berinteraksi dengan hewan dan lingkungan.

Cara memainkannya, pemain mengisi lubang dengan bibit, lalu menyiram hingga tumbuh subur dan panen.

4. Tap Supermarket

Tap Supermarket adalah game isometrik di mana pemain harus mengelola toko kelontong termasuk mengisi ulang produk, memperluas lini barang yang dijual, dan memeriksa pelanggan. Seiring kemajuan dalam permainan, pemain dapat membuka tampilan baru. Jangan lupa untuk menggulir ke ruang stok di sudut kiri atas permainan untuk menjaga agar tetap terisi penuh.

Cara memainkannya, ini adalah favorit banget karena kayak memiliki supermarket dan bekerja bagaimana mengisi dan jaga kasir.

5. The Boiled Eggs

The Boiled Eggs mengharuskan pemain merebus telur di beberapa panci yang berbeda pada saat yang sama dengan melacak suhu panci yang berbeda dan menyesuaikannya sesuai kebutuhan. Permainan ini cukup sederhana, tetapi menunjukkan bagaimana seseorang yang bekerja di dapur mungkin perlu melacak banyak hal sekaligus selama masa-masa sibuk. Tingkat kesulitan yang meningkat dari satu kompor hingga enam kompor akan membuat game ini menarik untuk segala usia.

Cara memainkannya, ini sangat tricky sekaligus kita belajar nih gimana cara merebus telur dengan benar dan tidak overcooked. Cukup geser temperatur ke arah hijau agar tidak overcooked.

6. Happy Slushie

Happy Slushie adalah gim mengisi slushie 80 tahap. Tarik garis untuk membantu memandu campuran slushie ke dalam cangkir. Bangun penyangga untuk memastikan semuanya tetap pada tempatnya dan  gunakan garis secara efisien untuk mendapatkan peringkat hingga 3 bintang di setiap tahap.

Gim edukatif tidak pernah gagal melatih motorik dan menambah wawasan. Saya senang banget yang bagian gim merebus telur, jadi tahu deh nggak boleh terlalu overcooked. Semoga ulasan Culinary School Game di atas bisa memantu teman-teman ya untuk mengasah skil dengan cara menyenangkan.

Baca juga: 5 Game Online Sebagai Edukasi Keuangan Dasar untuk Anak

Leave a Reply