Berbagi kasih tak hanya untuk pacar bukan dan tidak melulu dengan ungkapan cinta, coklat ataupun mawar. Tak ada salahnya jika kita berbagi kasih dengan anak-anak diluar sana yang membutuhkan uluran tangan kita dengan buku-buku yang bermanfaat.
Ide untuk berbagi kasih lewat buku pertama kali tercetus oleh seorang cowok manis bernama asli Prima Wahyudi, di dunia maya terkenal dengan nick name Datuk Bertuah dan Nanlimo, seorang blogger dari komunitas Blogger Bertuah Pekanbaru. Karena buku-bukunya yang begitu banyak dan tidak tahu mau dikemanakan maka tercetuslah ide untuk mengumpulkan buku yang akan diberikan sebuah desa di Kabupaten Meranti yang beribukota Selat Panjang, Propinsi Riau yang sekaligus merupakan desa dimana Emo mengabdi sebagai seorang mahasiswa yang ikut dalam program Kuliah Kerja Nyata Universitas Riau. Kondisi anak-anak sekolah desa yang membutuhkan buku, bertemu dengan kondisi Emo yang bingung menghadapi buku di tempat kos-nya.
Untuk selengkapnya dapat dibaca di http://www.sungaikuantan.com/2009/11/hibah-sejuta-buku-ala-blogger.html
Tercetuslah satu program yang bernama “Hibah Sejuta Buku Ala Blogger.”
Selang 2 tahun, program ini dilanjutkan oleh Mbak Anazkia. Untuk fase kedua ini tujuannya adalah Papua. 31 Desember 2011, alhamdulilah terkumpul 1000 buku untuk dikirimkan. Kali ini bisa terkoordinir, karena adanya koordinator wilayah dari berbagai daerah. Dengan alasan untuk tidak memberatkan penyumbang mengirimkan buku-buku ke Papua, maka dibuat seperti pos-pos pengirimian. Misalnya saya yang berada di Manado, kirim saja ke koordinator di Makassar, lalu dikumpulkan semua, baru dikirimkan ke Papua dari Makassar. Alhamdulilah untuk fase ini saya ikut serta, kebetulan Abang berdomisili di Pekanbaru jadi buku-buku saya kirim lewat area Pekanbaru.
Untuk fase ketiga ini, pengumpulan buku dimulai dari 1 Februari sampai 31 April 2012. Sistem pengumpulan pun masih sama dengan fase kedua.
Caranya : Blogger mengirim ke kordinator yang terdekat dan termurah. Untuk blogger yang dekat dengan target lokasi (wilayah Indonesia Timur), dapat mengumpulkannya ke koordinator Ambon. Intinya adalah “cari biaya termurah untuk menyalurkan buku hibah tersebut”. Buku yang terkumpul di masing-masing koordinator akan disalurkan ke Jakarta (rencana ditempat ROE SALAMPESSY). Koordinator Indonesia Timur dapat menyalurkannya langsung ke koordinator Ambon. Intinya tetap sama “cari biaya kirim yang termurah”. Jika bisa nitip, ya numpang nitip.
Jenis Buku Hibah : Sebenarnya semua buku itu bermanfaat, apapun buku yang dihibahkan tidak masalah asal tidak bersinggungan dengan SARA, pornografi, kekerasan dan hal negatif lainnya. Buku Hibah ini akan disalurkan ke sebuah sekolah dasar, jadi kira-kira buku yang cocok untuk anak SD maupun setingkat SMP, maupun buku umum lainnya.
Tujuan kali ini adalah area Maluku, tepatnya di SD YPPK Manusela Seram Utara – Maluku.
Sekolah ini memiliki 60 murid, dengan 6 ruang kelas. Di sekolah ini hanya ada 3 guru, dan hanya seorang saja yang di tempat mengajar. Namanya Yuli Yulianti, oleh anak-anak biasa dipanggil Mami Yuli. Mami Yuli bukanlah seorang PNS, beliau hanyalah guru honorer yang tak bergaji.
Untuk selengkapnya bisa dibaca di sini
Untuk memudahkan temans menyalurkan bantuannya, bisa dikirimkan ke :
PEKANBARU – RIAU DAN SEKITARNYA
DWINA
Sekretariat Blogger Bertuah
Jl. Sakinah I no. 2A
Tangkerang Utara
Pekanbaru – Riau
Hp. 0761-4880884
MARYO SANJAYA
Sekretariat Bappeda Kota Pekanbaru
Kantor Walikota Pekanbaru
Jl. Sudirman
Pekanbaru – Riau
Hp. 085271464472
BUKITTINGGI – SUMBAR DAN SEKITARNYA
JAZA AUFAYANI
Jl. Proma 1 no 03
Kelurahan Belakang Balok,
Kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh,
Kota Bukittinggi 26136
Sumatera Barat
Hp.
BEKASI – JAWA BARAT DAN SEKITARNYA
HARIE AL-MUNDZIR SD-IT AL FIDAA
Jl. Damai no 8
Papan Mas blok F
Tambun Bekasi
Jawa Barat 17510
Hp.
JAKARTA DAN SEKITARNYA
ROE SALAMPESSY
Jl. Tebet Dalam 4 no. 31 A.
Kel. Tebet Barat RT.12/RW.01.
Jakarta Selatan-12810.
Hp. Roe Salampessy 085716061556
AMBON DAN SEKITARNYA
AFRIANTI MAHULETTE
AKBAR MARASABESSY
(BLOGGER ARUMBAI)
Jln. Jenderal Sudirman,
Galunggung Samping SMA 11 Ambon,
Lorong SD 64. No. 6. RT 06/006
Ambon 97128
SEMARANG – JAWA TENGAH DAN SEKITARNYA
SLAMET RIYADI
Jl. Pasarsari RT 3 RW 3
Gunungpati 50225
Semarang-Jateng
BOGOR DAN SEKITARNYA
ERIKASMAN GAFAR
PT. Yudhistira Ghalia Indonesia
Jln. Rancamaya KM.1 No 47
Warung Nangka
Ciawi-Bogor 16720
KEDIRI – JAWA TIMUR DAN SEKITARNYA
AGUSTIN WILUJENG
Jl. Letjen Suprapto No. 58
Kediri 64124
Jawa Timur
Hp. 08819252376
SULAWESI DAN SEKITARNYA
YUNIAR SAKINAH WALIULU (UNHY)
Kompleks Wesabbe Depan Pintu 2
Unhas Blok C No.49,
Makassar-90245.
Hp. 085243278256
JOGJAKARTA DAN SEKITARNYA
ANTOK SURYADEN
Jogloabang
Desa Gombang, Tirtoadi, Mlati,
Sleman – Yogyakarta 55223
Hp. 081 227 320 63
KALIMANTAN DAN SEKITARNYA
SUROTO
SMAN 1 Bakumpai Jl.Atak Iberansyah
Desa Lepasan – Kecamatan Bakumpai
Kabupaten Barito Kuala Kalimantan Selatan 70512
hp. 0819 53560008
Flexi:(0511)7437397
Bagi temans yang ingin menyalurkan bantuan lewat uang, bisa di transfer ke :
1. Mandiri cabang Bintaro atas nama, Rachmawati nomor rekening 128-00-0578580-0
2. BCA KCU Green Garden – 253 1201 606 – Helmi Budi Prasetyo
Untuk info lebih lanjut atau mau bertanya ataupun berkomentar, silahkan gabung di grup facebook : Blogger Hibah Sejuta Buku
Mari temans, kita berbagi kasih untuk anak-anak ini dengan buku. Bersama kita membangun generasi baru lewat buku, bukankah kita harus menciptakan sebuah sejarah baru? Sekaranglah saatnya. Dengan uluran tangan temans, semoga kita bisa mencerdaskan Bangsa.
Makasih banyak untuk partisipasi n kepedulian banyak teman dunia maya ini…
Berbagi tuk negeri…!
semoga usaha ini dapat memberi manfaat kepada semua.
ayoooooo semangaaaaaaaaat
aku dukung lagi hibah buku ini
Makasih 🙂
Sudah masuk document di group